Berikut cara memasang Google Terjemahan atau Google Translate ke blog Blogger (Blogspot).
- Klik di sini untuk pergi ke situs Google terjemahan (Google Translate).
- Lalu klik Alat dan sumber.
- Kemudian pilih bahasa laman web Anda.
- Dan pilih setelan opsional. Bisa seluruh bahasa,
- atau pilih bahasa tertentu sebagai bahasa sasaran (target language) sebagai hasil dari terjemahan blog atau situs Anda. Contreng pada bahasa yang diinginkan.
- Setelah itu copy kodenya di dalam kotak. Klik di dalam kotak.
- Tekan [Ctrl+A] untuk memilih semua kode.
- Tekan [Ctrl+C] untuk mengopi semua kode.
- Bisa juga klik Pratinjau dan Coba! untuk melihat hasil sementara.
- Setelah itu kembali ke Dashboard blog Blogger (Blogspot).
- Klik Layout.
- Klik Page Elements.
- Klik Add a Gadget.
- Pilih HTML/JavaScript dengan meng-klik gambar panah biru di sisi kanan.
- Tekan [Ctrl+V] untuk mem-paste semua kode di kotak Content. Bisa ditambahkan judul di kotak Title jika mau. Misalnya Translate This Blog.
- Klik Save dan selesai.
- Klik Preview untuk melihat pra-tinjau atau klik View Blog untuk melihat hasilnya.
- Jika tidak puas, klik Edit pada lembaran Add a gadget (contoh di sini bernama Translate This Blog) untuk mengubah konfigurasinya.
- Bisa juga memindahkan letak gadget di posisi lain pada blog atau situs.
- Di blog ini, gadget Google Translate saya tempatkan di sisi kanan atas.
- Cara menggunakan Google terjemahan untuk menerjemahkan artikel atau postingan blog adalah dengan melakukan klik pada bahasa sasaran yang diinginkan di kotak Select Language (Pilih Bahasa). Misalnya Japanese (Bahasa Jepang).
Tapi harap maklum kalau fitur canggih ini juga (sering) membuat kesalahan. Contohnya ketika menerjemahkan kalimat berikut, Facebook Farmville Mengalahkan Twitter:
hasil terjemahannya malah jadi terbalik alias saltot a.k.a salah total. Malah jadi Twitter Beats (Mengalahkan) Facebook Farmville.
Demikian.
Artikel yang berhubungan:
- Cara Menambahkan Gadget Google Friend Connect ke Blog atau Situs Web
Klik di sini membawa Anda ke AndresTutorialBlog.blogspot.com
Klik di sini untuk ke DownloadMyFreeMP3.blogspot.com - download my own free mp3
---
Tidak ada komentar:
Posting Komentar