Sabtu, 26 September 2009

Twitter Lebih Rame Pake TweetDeck

Jika Twitter terasa membosankan atau Anda merasa tidak tahu cara menggunakan Twitter, TweetDeck bisa membuat Twittering lebih fun.

Klik di sini untuk download (mengunduh) Tweetdeck for Windows XP.

Menggunakan TweetDeck ketika bertwitter ria, serasa ber-IM (instant message) dan pada saat yang sama melihat semua update status teman-teman online kita baik di Twitter, Facebook atau MySpace tanpa harus sign in atau log in ke akun (account) fesbuk, Twitter dan MySpace kita.

Klik di sini untuk membaca cara memakai TweetDeck.

Dengan TweetDeck, kita bisa:
  • melihat semua tweets (pesan) dari semua orang yang kita ikuti (following), 
  • membalasnya (reply), atau 
  • mengacu ke tweet lama (RT - retweet), 
  • mengirim pesan ke inbox (direct message) atau juga men-tag teman kita (mentions - @), dsb.

Gambar di bawah ini menunjukkan bahwa kita bisa melihat semua update status teman Facebook, dan  juga Twitter.


Klik di sini untuk melihat gambar yang lebih besar.

Tweetdeck adalah aplikasi desktop yang menggunakan Adobe AIR. Program ini kompatibel dengan Windows XP (TweetDeck for Windows XP), Mac OS x (TweetDeck for Mac OS X), dan Linux (TweetDeck for Linux). Versi iPhone-nya telah dirilis 19 Juni 2009 (TweetDeck for iPhone).

Klik di sini untuk download TweetDeck.

Jadi untuk memakai TweetDeck, harus diinstal:
Jika TweetDeck tidak bisa diinstall di Windows XP, pastikan Anda sudah terlebih dahulu menginstal Adobe AIR di Windows PC (komputer). Dan juga pastikan Anda sedang online/terhubung ke internet dan tidak sedang ada gangguan.

Untuk me-reply, RT (retweet), mentions (tag @), dan menggunakan perintah lain (other actions) cukup kita klik di thumbnail foto profile teman yang akan kita reply, RT, atau mentions. Seperti di gambar ini.


Selain itu, setiap ada update baik dari Facebook maupun Twitter akan ada pemberitahuan (notifikasi).


Fitur lain dari program ini adalah Direct Messages, dan TweetDeck Recommendations yang  berupa rekomendasi akan akun-akun Twitter yang bisa kita follow.


TweetDeck bisa digunakan untuk multiple accounts. Jadi jika punya dua atau tiga akun fesbuk, semuanya bisa ditampilkan di aplikasi ini.

Setelah TweetDeck diinstal, Anda akan diminta untuk memasukkan email dan password Facebook dan Twitter Anda untuk menghubungi akun lewat TweetDeck.

Kita bahkan tidak perlu lagi membuka akun fesbuk kita untuk update status dan memberi comment di Facebook.

Cara Membalas Tweet  Melalui TweetDeck
  • Anda tinggal menggeser pointer mouse ke foto teman di kotak/kolom Mentions atau All Friends yang ingin dibalas tweetnya.
  • Setelah pointer mouse berada di foto, akan ada empat bagian kotak kecil yang terdiri dari: Reply to (nama friend), Direct message (nama teman), Retweet (nama friend) tweet, dan Other actions.
  • Klik kotak Reply to (nama friend).
  • Dan ketik pesan balasan tweet Anda di kotak Compose Update di bagian atas TweetDeck (bila kotak Compose Update belum terlihat, klik ikon Compose Update (yang berwarna kuning bergambar kertas dan alat tulis) atau tekan tombol C di keyboard komputer.

Bookmark and Share

Artikel yang berhubungan:

- Update Status Facebook dan Twitter Dari/Lewat TweetDeck Versi Terbaru For Windows XP

- Fitur Keren TweetDeck For Windows XP Versi Terbaru (Versi 0.31.3)


Klik di sini membawa Anda ke AndresTutorialBlog.blogspot.com

Klik di sini untuk ke DownloadMyFreeMP3.blogspot.com - download my own free mp3


---

Tidak ada komentar:

Posting Komentar